Jumat, 16 November 2012

"..Persembahanku tentang cinta dan pernikahan..."


Asalammualaikum warahmatulahi wabarakatuh...


♥ Bismillahirrahmanirrahim ♥

Semilir angin malam-Nya masuk perlahan menyusup melalui celah-celah jendela kamarku...
Seolah ingin menyampaikan pesan melaluinya dan menuntun tangan tuk kembali menggerakan pena ku...dan berjalan menyusuri setiap ruas badan dalam bukuku...
Merangkai kata-kata indah tentang cinta berharap mengantar kantuk dimataku...hingga tidur kan melelapkan ragaku...


C.I.N.T.A....
Entah mengapa begitu mudahnya bila tangan ini mulai merangkai kata indah penuh makna....
Cinta...Apakah aku sedang jatuh cinta...??? Atau diriku telah menjelma menjadi seorang pujangga cinta...??? Tapi kurasa bukanlah keduanya...



Semua ini kurangkai dan kupersembahkan untuk mereka dua insan yang saling mencinta...
Mereka yang saling mencinta dengan berharap bisa menyusuri perjalanan cinta yang penuh dengan keridhoan-Nya...
Mereka yang berharap kelak bisa membuktikan tujuan cinta mereka...Yakni bersatu dalam Ikatan Suci Pernikahan sesuai dengan perintah-Nya dan Sunna Rasull-Nya...

Sejenak cobalah kita renungkan bersama
Pejamkan mata sejenak
Letakan tangan didada
Hiruplah nafas secukupnya
Kemudian hembuskanlah perlahan
Dan bukalah mata kalian
Apakah yang kalian temukan tentang cinta...???

Pernakah terlintas dalam diri kalian sebuah pertanyaan " Apakah cinta hadir sebelum pernikahan atau sebaliknya cinta hadir setelah sampai digerbang pernikahan...???"

Apakah jawaban kalian...???

Seringkali jawaban kita memiliki banyak perbedaan...
Sebagian dari kita adalah :


# Yang Pertama #

Pernikahan dibangun atas dasar cinta...yang diawali dari perkenalan, kemudian pendekatan (PEDEKATE bhs anak jaman sekarang....^^) lantas menyatakan cinta kemudian berikrar bersama *KITA PACARAN*
Setelah itu hubungan terus berjalan...waktu terus berputar...hari berganti minggu...minggu berganti bulan dan bulanpun berakhir dengan tahun...hubungan pacaran terus berjalan bahkan terkadang banyak yang melewati batasan...melanggar aturan...melewati pagar syariat-Nya yang telah ditetapkan...meski akhirnya berujung di * PELAMINAN/PERNIKAHAN *

Setelah semua itu dijalankan dan tercapai tujuan kalian pacaran apa yg akhirnya kalian temui dalam pernikahan....???
Akan banyak tanya menggantung disudut perasaan...

Dimanakah cinta kita yg sebelumnya...?

Hilang kemana cinta yang dulu itu...?

Kemanakah cinta itu pergi...?

Dimanakah cinta itu bersembunyi...?

Lalu apa rahasia dibalik semua itu...?

Karena lamanya proses pacaran yang tiada dalam ketetapan-Nya bahkan banyak hal-hal yang seharusnya tidak boleh dilakukan sering dilanggar maka ketika pelaminan dan berujung pernikahan akan timbul rasa "BOSAN" diwarnai gejolak pertengkaran bahkan terkadang jalan pintas menjadi pilihan "PERCERAIAN"
Sungguh fenomena yang sering kita temukan dijaman sekarang...

Lantas bagaimana sebagian dari mereka lagi...apakah jawabannya...??


# Yang Kedua #

Pernikahan tidak selalu harus melalui proses pacaran...ada cara yang jauh lebih sopan dan pastinya sesuai dengan ajaran dan berkiblat kepada syariat-Nya yang telah ditetapkan... " TA'ARUF, KHITBAH kemudian WALIMAH"

Dari proses inilah " Cinta Dewasa " yang sesungguhnya disuguhkan...
Dimana cinta dewasa tidak akan menghilang dengan perubahan kebutuhan, karena cinta dewasa adalah perlindungan kepada pasangan yang saling menerima pasangan hidupnya apa adanya dengan segala kekurangan dan kelebihan....

Jika ada yang menyatakan bahwa cinta tidak akan tumbuh bila tidak pacaran, itu adalah salah besar..."Witning Tresno Jalaran Kulino" begitu pepatah jawa mengatakan...Justru cinta yang sebenanya akan tumbuh bila dijalankan sesuai dengan aturan-Nya...Cinta yang tidak akan melebihi cinta kita kepada-Nya dan Rasull-Nya...

" Tiga hal yang apabila terdapat pada dirinya seseorang, maka Ia mendapat manisnya iman yaitu Alloh dan Rasull-Nya lebih dicintai olehnya daripada selain keduanya "
( H.R Bukhari dan Muslim )

Ya...tujuan cinta yang sungguh indah...berjalan bersama melangkah dalam ibadah... Menggapai bersama surga-Nya yang indah...
Tidak akan ada lagi kata " AKU dan SAYA "...tapi yang ada adalah kata " KITA " bersama akan menggapai cinta yang indah berlandas atas keridhoan-Nya...
Karena sesungguhnya cinta itu adalah :

Cinta itu keseriusan

Cinta itu keridhoan

Cinta itu tolong menolong

Cinta itu kerja sama

Cinta itu disyariatkan dan sikap

Cinta itu perasaan yang mendalam

Cinta itu nyata dan penerimaan

Cinta itu merendah diri dan menerima dan...

Cinta itu kekuatan...

Itulah cinta yang sesungguhnya...
Cinta yang indah dan akan bermuara dalam tasbih taatnya beribadah kepada-Nya...

“ Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya,
dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berpikir.” (Ar Rum:21)


Catatan : Tidak berarti yang menulis ini juga telah bisa menjalankan seperti apa yang telah dituliskan tapi selalu berusaha untuk menjalankan apa yang sudah menjadi ketetapan dari Sang Pemilik Kahidupan, Alloh Subhanahu Wa Ta'ala.
Karenanya marilah kita saling belajar bersama dan pesan yg akan selalu saya sampaikan dalam setiap catatan..."Belajar tanpa ada perdebatan tapi saling mengingatkan tentang kebaikan dan saling melengkapi kekurangan sesama teman adalah bukti dari tali ukhuwah dalam persaudaraan" Maaf bila ada salah-salah kata dan ucapan Seyuuuummmmm.........^____^

Sumber : https://www.facebook.com/photo.php?fbid=560083794018663&set=a.517883211572055.136539.517877248239318&type=1

0 komentar:

Posting Komentar